BREAKING NEWS

Pembuktian Rumus Luas Segitiga dengan Software Geogebra

Tentang Segitiga
Segitiga merupakan  nama suatu bentuk yang dibuat dari tiga sisi yang berupa garis lurus dan tiga sudut. Seorang Matematikawan bernama Euclid yang hidup sekitar tahun 300 SM menemukan bahwa jumlah ketiga sudut di suatu segi tiga adalah 180 derajat. Hal ini memungkinkan kita menghitung besarnya salah satu sudut bila dua sudut lainnya sudah diketahui.

Klasifikasi segitiga
1.      Berdasarkan panjang sisinya:
a. Segitiga sama sisi adalah segitiga yang ketiga sisinya sama panjang. Sebagai akibatnya semua sudutnya juga sama besar, yaitu 60 derajat.
b. Segitiga sama kaki adalah segitiga yang dua dari tiga sisinya sama panjang. Segitiga ini memiliki dua sudut yang sama besar.
c. Segitiga sembarang adalah segitiga yang ketiga sisinya berbeda panjangnya. Besar semua sudutnya juga berbeda.
Segitiga (img: blogdetik.com)

2.      Berdasarkan besar sudut terbesarnya:
a. Segitiga siku-siku adalah segitiga yang salah satu besar sudutnya sama dengan 90 derajat. Sisi di depan sudut 90 derajat disebut hipotenusa atau sisi miring.
b. Segitiga lancip adalah segitiga yang besar semua sudut < 90 derajat.
c. Segitiga tumpul adalah segitiga yang besar salah satu sudutnya > 90 derajat.

B.    Pembuktian Rumus Luas Segitiga
Luas Segitiga
Dengan adanya rumus Luas Segitiga maka perlu dibuktikan kebenarannya. Banyak cara dalam pembuktian rumus tersebut. Salah satunya adalah seberti gambar di bawah ini.

Akan dibuktikan bahwa rumus luas segitiga adalah 1/2(alas x tinggi)
Silahkan melihat visualisasi pembuktian Pembuktian Rumus Luas Segitiga dengan
Software Geogebra di bawah ini:

Untuk lebih jelas silahkan download file-file berikut:
1. Download Tutorial Membuat Pembuktian Rumus Luas Segitiga dengan Software Geogebra (.doc)
2. Download File Geogebra Pembuktian Rumus Luas Segitiga dengan
Software Geogebra. (.ggb)

Terima kasih. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi media pembelajaran matematika yang lebih menarik.
Referensi Segitiga: (Wikipedia)

Post a Comment

 
| Disclaimer | Privacy Policy | Site Maps | Contact | About Copyright © 2015 Asik News